871 Paket Bantuan Disalurkan Karombasan Selatan, 60 Paket Dikebalikan ke Dinsos

Manado, SwaraKawanua.ID-Pemkot kota (Pemkot) Manado telah menyalurkan bantuan sosial (Bansos) berupa paket bahan pokok (Bapok) kepada masyarakat kota Manado. Bapok yang disalurkan Pemkot lewat Dinas Sosial (Dinsos) Manado ke kelurahan Karombasan Selatan, kecamatan Wanea, sebanyak 871 paket bantuan.

Megahmark
foto kelurah Karombasan Selatan bersama tim Dinsos Manado

Namun dari 871 bantuan ke Karombasan Selatan sebanyak 811 yang disalurkan, sementara 60 paket dikembalikan ke Dinsos karena penerima tidak layak mendapatkan paket bahan pokok tersebut.
Paket bantuan diserahkan oleh Kadis Sosial (Kadinsos) kota Manado, Drs. Sammy Kaawoan dan diterima pihak kelurahan Karombasan Selatan Paket bantuan bahan pokok berupa beras, ikan kaleng ditambah empat buah masker.

Bantuan bahan pokok di kantor kelurahan Karombasan Utara

Bantuan gelombang kedua ini itemnya lebih berkurang dari bantuan tahap pertama. Penyerahan bantuan sosial kepada masyarat sebagai wujud kepedulian Pemkot Manado kepada masyarakat terkait pandemi Covid 19 di kota Manado.
Bantuan yang disalurkan ke kelurahan Karombasan Selatan tidak ada yang rusak sehingga tidak ada yang dikembalikan.(dance siahaya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *