Sangihe, Swarakawanua.id- Guna terus mendekatkan diri dengan masyarakat, Calon Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe dari PDI Perjuangan, Mario Seliang, SE menyambangi masyarakat di Kelurahan Kolongan Beha Baru sekitar pukul 15:00 WITA, Senin (30/09/2024).
Maksud kunjungan tersebut untuk melihat langsung kegiatan pengecoran jalan yang dilakukan secara gotong royong oleh warga. Menarik, seluruh material untuk pengecoran merupakan hasil patungan dari masyarakat setempat. Selain itu, warga juga berkontribusi dengan membawa makanan untuk disantap bersama.
Mario Seliang tidak hanya datang sebagai pengamat, tetapi juga turut menyumbangkan 100 sak semen guna mendukung proses pengecoran.
Aksi ini semakin memperkuat citra keluarga Seliang yang telah lama dikenal aktif dalam kegiatan sosial. “Paling penting ikut membantu kegiatan warga di sini. Karena dengan gotong royong segala pekerjaan akan bisa dituntaskan secara bersama-sama,” ujar Mario Seliang dengan rendah hati dan langsung mendapat simpati warga.
Keterlibatan Mario Seliang tersebut semakin menunjukkan komitmen pasangan dengan singkatan Tamang atau dr. Rinny Tamuntuan dan Mario Seliang, SE dalam menjalankan program-program berbasis masyarakat. (Handry 07-Ferly)